Selasa, 23 Oktober 2012

Mawar Mistik: Ulasan Injil Maria Magdalena


 Injil Maria Magdalena  yang banyak diragukan umat kristiani dan belum diterima oleh kalangan gereja resmi
Mawar Mistik
Buku ini berisi ulasan terhadap Injil Maria Magdalena, "pesan" Isa, Sang Masiha, kepada Maria Magdalena, yang pernah dicatat oleh para pengikut setia, tapi kemudian hilang selama berabad-abad, sampai ditemukan kembali pada tahun 1896 di Cairo, Mesir.

Sebagai naskah yang termasuk Injil Apokrif, Berita Baik menurut Maria Magdalena ini tentu berbeda sekali dengan versi ajaran resmi. Kendati demikian, dan tanpa harus mempertentangkannya dengan ajaran resmi itu, kita bisa belajar banyak darinya, guna memperluas dan memperdalam religiositas kita, karena bahkan Uskup Agung Genoa, Jacobus de Voragine, menyebut Maria Magdalena sebagai Illuminata sekaligus Illuminatrix, yaitu pribadi yang sudah cerah sekaligus mencerahkan.

Kendati demikian, barangkali Anda perlu berkonsultasi dengan pembimbing rohani Anda, untuk memastikan apakah Anda perlu membaca buku ini.

***
Anand Krishna adalah warga negara Indonesia keturunan India, yang disebut sebagai “sang fenomenal” baik oleh orang yang mengkritiknya maupun yang bersimpati padanya. Para pengkritiknya bertanya-tanya, “Apa yang membuat ia begitu populer? Bukankah tak ada yang luar biasa darinya?” Sebaliknya mereka yang bersimpati pada Anand Krishna sungguh mengapresiasi tekadnya untuk menyebarkan kedamaian di antara kelompok masyarakat yang berbeda dan mengklaimkan: “Dia datang dari Sumber Segala Kebijaksanaan.”

Penulis                : Anand Krishna
Penerbit              : Gramedia Pustaka Utama         
Halaman             : 204
Ukuran               : 11 x 18 cm
Harga                 : 60.000,-

Berminat? Hubungi : (Tlp/SMS/WhatsApp) 0852 9237 9943.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar